fbpx
Uncategorized

Valentine’s Day: Yuk Buat 3 Kerajinan Tangan Bersama Si Kecil, Bun!

valentine’s day/sumber foto: canva.com

Kira-kira di hari kasih sayang ini apa nih yang bunda lakukan dengan si kecil. Banyak loh kegiatan yang dapat bunda lakukan valentine’s day ini, salah satunya membuat kerajinan tangan. Kegiatan ini memiliki manfaat yang bagus loh bunda, selain meningkatkan motorik pada anak, membuat kerajinan tangan dapat menjalin kedekatan antara ibu dan anak semakin baik. 

Tak hanya dapat dilakukan di hari spesial seperti hari ini saja bunda. Kegiatan membuat kerajinan tangan juga dapat bunda lakukan di hari-hari biasa. Dilansir dari Parents, berikut beberapa kerajinan tangan yang dapat bunda buat bersama si kecil.

Pembatas buku yang manis

Jika anak bunda gemar membaca buku, bunda dapat membuat kerajinan tangan ini. Membuat pembatas buku tidak terlalu sulit kok bun, yuk mulai siapkan bahan dan alatnya. Pertama bunda dapat membuatnya dengan kertas karton berwarna putih, kemudian gunting dan bentuk seperti halnya pembatas buku.

Setelah selesai, mulai diberikan ke si kecil untuk dia berkreasi menggambar dengan spidol permanen atau cat air. Setelah gambar selesai, bolongkan bagian atas kertas untuk menyangkutkan pita agar lebih menarik.

Hiasan dinding lingkaran hati

Alat dan bahan:

  • Kertas origami
  • Kawat berbentuk lingkaran diameter 35 cm
  • Lem kertas
  • Gunting

Cara membuat:

  1. Gunting kertas origami menjadi bentuk daun dan love
  2. Kemudian tumpukkan kertas berbentuk love tadi sehingga membentuk bunga
  3. Setelah selesai, tempelkan bunga dan daun tadi di seluruh kawat lingkaran
  4. Jika semua lingkaran sudah terisi, bunda bisa bantu gantungan lingkaran hati tersebut di dinding kamar si kecil

Dompet kecil kain flanel

Alat dan bahan:

  • Kain flanel
  • Benang wol
  • Jarum benang wol
  • Kancing baju

Cara membuat:

  1. Bentuk ukuran flanel dengan ukuran panjang 12 cm lebar 10 cm
  2. Setelah jadi lipat kain yang telah dipotong tadi menjadi bentuk amplop
  3. Kemudian jahit kedua sisi nya dengan benang wol
  4. Jangan lupa berikan pengait sekaligus penghias yaitu kancing baju
  5. Selain itu bunda juga dapat tambahkan bentuk-bentuk kartun, hewan, atau buah dengan kain flanel dan tempelkan ke dompet yang sudah jadi agar lebih membuat anak tertarik

Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk bunda-bunda semua. Jika bunda ingin mensukseskan ASI ekslusif selama 2 tahun bunda dapat konsumsi ASI Booster. Hal itu membantu melancarkan ASI bunda dan meningkatkan kualitas ASI tetap terjaga.

Jika bunda punya masalah ASI kering, puting lecet, dan masalah ASI lainnya bunda bisa konsultasi gratis dengan tim kami, untuk konsultasi langsung klik link berikut ya >> Klik di sini untuk konsultasi masalah asi dengan tim kami.

Baca Juga!

Tanda Akan Melahirkan Bayi Perempuan, Mitos atau Faktanya!

Bayi Kurang ASI, Warna Feses Bisa Menjadi Tandanya

Tata Cara Aqiqah Menurut Hukum Islam

0 Comments

Leave a Comment

Login

Welcome! Login in to your account

Remember me Lost your password?

Lost Password