fbpx
Kehamilan

Tanda Akan Melahirkan Bayi Perempuan, Mitos atau Faktanya!

melahirkan bayi perempuan/sumber foto: canva.com

Saat ini bunda sedang mengandung, kira-kira jenis kelamin si kecil apa nih bun? Apa bunda salah satu yang sedang menantikan seorang bayi perempuan? Pernahkah bunda mendengar tentang tanda-tanda ibu hamil akan melahirkan bayi perempuan. Ungkapan tersebut pun mulai banyak dipercayai oleh beberapa ibu, apakah pernyataan itu benar adanya?

Nyatanya menentukan jenis kelamin calon bayi hanya dapat ditentukan oleh pemeriksaan medis. Berikut beberapa informasi yang belum jelas kebenarannya tentang tanda ibu hamil akan melahirkan bayi perempuan. Yuk kita bahas fakta sebenarnya bunda, simak ya!

Berat badan suami semakin bertambah

Ada yang bilang ketika suami terus bertambah berat badan ketika si istri hamil akan melahirkan bayi perempuan. Faktanya tidak ada hubungannya sama sekali, dikutip dari portal Parents menurut Dr. Phillips “berat badan ayah tidak berpengaruh pada jenis kelamin bayi yang akan dilahirkan istrinya”.

Memiliki jerawat ketika masa kehamilan

Faktanya tidak ada hubungannya antara jerawat dengan jenis kelamin si janin. Pada ibu hamil kemunculan jerawat merupakan sesuatu hal yang wajar karena perubahan hormon. Pada ibu hamil biasanya kemunculan jerawat terjadi pada trimester pertama, kemudian akan hilang pada trimester kedua, dan akan muncul kembali di usia kandungan trimester ketiga.

Memiliki morning sickness yang parah

Ibu hamil sangat wajar mengalami gejala kehamilan morning sickness. Meskipun gejala tersebut terjadi lebih parah tetap tidak ada hubungannya. Namun dikutip dari portal Parents, berdasarkan penelitian terbaru, perempuan yang memiliki mual yang parah akan lebih memiliki bayi laki-laki.

Ibu hamil sangat menyukai makanan manis

Beberapa pernyataan ketika ibu hamil lebih menyukai makanan manis akan memiliki bayi perempuan dan sebaliknya jika ibu hamil lebih menyukai makanan gurih akan memiliki bayi laki-laki. Faktanya hal tersebut tidak benar, ibu hamil yang menyukai makanan manis merupakan tanda perubahan hormon dan berbeda-beda di masing-masing perempuan.

Urine berwarna kuning cerah

Banyak yang mengatakan jika ibu hamil yang memiliki urine berwarna kuning cerah yang digambarkan seperti warna kuning stabilo akan melahirkan anak perempuan. Faktanya adalah tidak ada hubungannya antara warna urine dengan jenis kelamin bayi. Warna urine akan terus berubah yang dapat disebabkan oleh hidrasi, infeksi, konsumsi vitamin, dan menjalani diet.

Dengan demikian, menentukan jenis kelamin bayi di dalam kandungan hanya dapat dilakukan dan diperiksa oleh tim medis. 

Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk bunda-bunda semua. Jika bunda ingin mensukseskan ASI ekslusif selama 2 tahun bunda dapat konsumsi ASI Booster. Hal itu membantu melancarkan ASI bunda dan meningkatkan kualitas ASI tetap terjaga.

Jika bunda punya masalah ASI kering, puting lecet, dan masalah ASI lainnya bunda bisa konsultasi gratis dengan tim kami, untuk konsultasi langsung klik link berikut ya >> Klik di sini untuk konsultasi masalah asi dengan tim kami.

Baca Juga!

Bayi Kurang ASI, Warna Feses Bisa Menjadi Tandanya

Tata Cara Aqiqah Menurut Hukum Islam

Penyebab Sakit Punggung Ketika Hamil dan Cara Mengatasinya

0 Comments

Leave a Comment

Login

Welcome! Login in to your account

Remember me Lost your password?

Lost Password